Minggu, 10 Juli 2016

TEPATNYA RAMALAN SAYA: HELIKOPTER JATUH DI SLEMAN, YOGYAKARTA

TEPATNYA RAMALAN SAYA: HELIKOPTER JATUH DI SLEMAN, YOGYAKARTA.
.
Ivan Taniputera.
11 Juli 2016.
.
Beberapa hari yang lalu kita dikejutkan oleh jatuhnya sebuah helikopter di Sleman, Yogyakarta. Adapun link beritanya adalah sebagai berikut: https://news.detik.com/berita/3249609/helikopter-jatuh-timpa-rumah-warga-di-kalasan-sleman.
.




.
Menurut berita tersebut, kecelakaan helikopter terjadi pada tanggal 8 Juli 2016, pukul 15:35. Penumpangnya ada enam orang dengan tiga di antaranya meninggal, sedangkan tiga lainnya luka-luka (link: https://news.detik.com/berita/3249612/helikopter-tni-ad-yang-jatuh-di-kalasan-angkut-6-orang-3-tewas).
.
Ternyata pada tanggal 3 Juli 2016, saya telah menulis artikel berjudul MEMBACA TANDA-TANDA LANGIT (link: http://sejarahastrologimetafisika.blogspot.co.id/2016/07/membaca-tanda-tanda-langit.html), dimana saya meramalkan:
.
“Kita dapat menafsirkan sebagai berikut. Uranus adalah planet yang mewakili gempa bumi, penerbangan, pergolakan, dan sesuatu yang terjadi secara tiba-tiba. Dengan demikian, kita dapat menafsirkan bahwa ini merupakan pertanda yang kurang baik bagi dunia penerbangan.”
.
Kecelakaan helikopter tersebut merupakan musibah dalam dunia penerbangan. Dengan demikian, apa yang saya ramalkan kembali terbukti kebenarannya. Kendati demikian, semua ini bukanlah kehebatan saya, melainkan ilmu Astrologi sekali lagi membuktikan keakuratannya.
.
Terlepas dari semua itu, marilah kita mendoakan seluruh korban, baik meninggal atau pun luka-luka. Kita mendoakan pula agar dunia ini senantiasa bebas dari bencana dan seluruh isinya berada dalam keadaan sejahtera jasmani maupun rohani.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . 
.



PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.