Selasa, 04 Oktober 2016

KEBINGUNGAN MASALAH CABANG BUMI BULAN KELAHIRAN DALAM BAZI

KEBINGUNGAN MASALAH CABANG BUMI BULAN KELAHIRAN DALAM BAZI.
.
Ivan Taniputera.
3 Oktober 2016.
.
Salah seorang teman menanyakan mengenai cabang bumi bulan kelahirannya. Menurut perhitungan para praktisi dan juga software Bazi, cabang bumi bulan kelahirannya adalah Xu. Sedangkan menurut perhitungannya secara manual, jatuh pada Hai. Bagaimana mungkin hal ini terjadi?
Saya menduga bahwa ia menghitungnya berdasarkan penanggalan Imlek. Ia lahir pada bulan kesepuluh Imlek, dan jika dihitung secara manual maka cabang buminya adalah Hai.
Namun, sering terjadi kesalahan dalam hal ini. Perhitungan Bazi tidak didasari oleh kalender Imlek, melainkan kalender Xia atau kalender Ganzhi. Apakah keduanya berbeda? Ya, kalender Imlek tidak sama dengan kalender Xia.
Bagaimana perbedaannya? Kita ambil contoh tanggal kelahiran 28 Oktober 1973. Penanggalan Imleknya adalah 3 bulan 10. Menurut penanggalan Imlek, bulan 10 berawal pada tanggal 26 Oktober 1973. Jadi menurut penanggalan Imlek, tanggal 26 Oktober 1973 merupakan tanggal 1 bulan 10. Namun menurut penanggalan Xia, bulan Renxu berawal tanggal 8 Oktober 1973 dan berakhir pada 7 November 1973. Jadi tanggal 28 Oktober 1973, masih termasuk bulan Renxu.
.
Untuk jelasnya perhatikan gambar sebagai berikut:
.


Jadi sekali lagi perbedaannya adalah sebagai berikut:
.
  • Bulan 10 menurut penanggalan Imlek berawal pada tanggal 26 Oktober 1973, berakhir 24 November 1973.
  • Bulan Renxu menurut penanggalan Xia berawal pada tanggal 8 Oktober 1973, berakhir 7 November 1973.
.
Jadi jelas sekali keduanya berbeda dan untuk perhitungan Bazi dipergunakan kalender Xia. Dengan demikian, diharapkan tidak ada kebingungan lagi. Pergantian bulan menurut Imlek tidak sama dengan pergantian bulan menurut penanggalan Xia.
.
Sebagai tambahan, meskipun sudah melewati pergantian tahun Imlek (tanggal 1 bulan 1 Imlek), belum tentu juga cabang bumi pilar tahunnya (shio) turut berubah. Lebih baik senantiasa memeriksa kalender Xia, jika Anda ingin menyusun bagan Bazi seseorang.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . .

PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.