Rabu, 30 Agustus 2017

TEPATNYA RAMALAN SAYA: TERUNGKAPNYA KELOMPOK TERDUGA PENYEBAR KONTEN SARA

TEPATNYA RAMALAN SAYA: TERUNGKAPNYA KELOMPOK TERDUGA PENYEBAR KONTEN SARA.
.
Ivan Taniputera.
29 Agustus 2017.
.
Baru-baru ini, kita dihebohkan oleh berita terungkapnya suatu kelompok terduga penyebar konten SARA. Bahkan kelompok tersebut memanfaatkan hal itu untuk mencari uang. Ternyata tahun lalu atau tepatnya tanggal 27 Desember 2016 pada artikel berjudul “ RAMALAN MENEROPONG TAHUN 2017” (link: http://sejarahastrologimetafisika.blogspot.co.id/2016/12/ramalan-meneropong-tahun-2017.html), saya telah menuliskan sebagai berikut:
.
“Pihak-pihak yang bertentangan dengan prinsip toleransi akan jatuh, karena intoleransi bertentangan dengan semangat persaudaraan.”
.
dan
.
“ Jadi kalau seseorang tidak bersedia berkompromi dan menghormati pihak lain, maka ia akan tersingkir serta terjatuh dari arena. Sadgarit ini dapat ditafsirkan pula sebagai perlindungan lebih baik terhadap kaum minoritas.”
.
Jelas sekali, pihak yang tidak bersedia berkompromi dan menghormati pihak lain mengacu pada penyebar isu-isu SARA (Suku Agama Ras Antar Golongan). Seperti yang telah diungkapkan pada ramalan di atas, mereka akan terjungkal pada tahun 2017 ini. Oleh karenanya, apa yang saya ramalkan ini sungguh tepat adanya. Pemerintah juga telah bersikap serius pada organisasi-organisasi yang diduga membahayakan Pancasila sebagai dasar negara kita. Hal ini pun juga memperlihatkan bahwa apa yang saya ramalkan di atas akurat.
.
Lebih jauh lagi, pada artikel yang sama saya telah meramalkan:
.
“ Selain itu, akan terdapat kejahatan-kejahatan baru yang tidak terpikirkan sebelumnya, yakni dalam hal modus serta metoda yang belum pernah ada.
.
Menyebarkan konten SARA secara teroganisir dengan tujuan mendapatkan uang jelas sekali merupakan modus baru yang belum pernah ada sebelumnya. Dengan demikian, apa yang saya ungkapkan di atas juga tepat. Sebagian besar yang saya ramalkan pada tahun lalu telah terbukti keakuratannya.
.
Kendati demikian, semua itu bukanlah kehebatan saya, melainkan ilmu Astrologi dan Yijing yang terbukti keakuratannya.
.
Terlepas dari semua itu, marilah kita berikrar menghindarkan perpecahan. Marilah kita jaga Negara Kesatuan Republik Indonesia ini dengan semangat persatuan. Pancasila harus tetap jaya. Marilah kita mendoakan pula persatuan dan kesatuan negara kita. Kita panjatkan doa pula agar dunia senantiasa damai dan terbebas dari segenap bencana.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . .
.



PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

Sabtu, 26 Agustus 2017

BUKU RAMALAN MAKNA KARTU LENORMAND

BUKU RAMALAN MAKNA KARTU LENORMAND.
.
Ivan Taniputera.
26 Agustus 2017.
.



.
Judul: Ketrangan Pakenja: Kartoe meliatin dari Njonja Lenormand, jang termashoer di abad kedelapan-belas, djaman Napoleon Bonaparte, ada satoe Sonnambule dan Waarzegster dari Parijs.
Penulis: tidak diketahui
Jumlah halaman:15
Penerbit: Tjiong Koen Liong, Batavia, 1924.
.
Buku ini berisikan makna masing-masing kartu Lenormand, serta contoh bagaimana menggunakannya untuk meramal.
.
Pada halaman 5 dapat kita baca:
.
“Boewat orang jang meliatin, misti djeli sekali matanja ija misti pandang ini kartoe jang djadi orang poenja badan dengan kartoe-kartoe laen jang di deketnja di atasnja disampingja djaoeh atau deket, itoe semoewa misti ia liat betoel soepaija ia bisa taoe pengaroenja satoe satoe kartoe itoe bagi badan itoe.”
.
Pada halaman 7 dapat kita baca makna bagi kartu Poehoen (Pohon) atau nomor 5:
.
“POEHOEN. Kaloe djaoeh dari badan orang artinja kesegeran, kaloe berhoeboeng dengan laen-laen alamat jang beroentoeng maka bole di tentoein jang apa djoega pengharepan orang nistjaija djadilah serta di kamoedian hari beroentoenglah badan itoe.”
.
Berikut ini adalah contoh-contoh halamannya:
.


,


.



.
Berminat kopi hubungi ivan_taniputera@yahoo.com.

TERMASUK ELEMEN ATAU UNSUR APAKAH USAHA SALON POTONG RAMBUT?

TERMASUK ELEMEN ATAU UNSUR APAKAH USAHA SALON POTONG RAMBUT?
.
Ivan Taniputera.
24 Agustus 2017
.




Beberapa orang bertanya pada saya, termasuk elemen atau unsur apakah usaha salon potong rambut (barber shop) itu? Oleh karenanya, pada kesempatan kali ini, saya akan menulis mengenai hal tersebut.
.
Untuk mengetahui unsur atau elemen suatu pekerjaan, kita perlu melakukan berbagai pertimbangan. Pertama-tama, alat yang dipergunakan dalam pekerjaan tersebut adalah gunting. Gunting berbahan logam. Dengan demikian, salon potong rambut lebih cenderung tergolong unsur Logam.
,
Pertimbangan lainnya, rambut manusia dapat diibaratkan sebagai rumput atau tumbuhan (yang diwakili oleh elemen Kayu). Sebagaimana yang kita ketahui dalam siklus lima elemen metafisika China, Kayu dipangkas oleh Logam. Karena sifatnya yang memangkas elemen Kayu, maka usaha salon potong rambut tentunya berunsur Logam.
.
Seseorang yang minta rambutnya dipangkas akan melihat hasilnya melalui cermin. Cermin melambangkan elemen Air. Sebagaimana yang kita ketahui dalam siklus lime elemen metafisika China, Logam menghasilkan Air. Oleh karenanya, hasilnya disaksikan melalui cermin, maka hal ini kembali menegaskan bahwa usaha salon potong rambut tergolong unsur Logam.
.
Sebagai tambahan, menurut sejarahnya tukang pangkas rambut dahulu juga merangkap sebagai ahli bedah. Itulah sebabnya, lambang tukang cukur adalah silinder berwarna merah dan putih. Merah melambangkan darah, sedangkan putih melambangkan pembalutnya. Salah satu layanan yang diberikan tukang cukur di zaman dahulu adalah menyayat guna mengeluarkan darah pelanggannya. Jadi, pelanggan akan disayat salah satu bagian tubuhnya dan darah akan dibiarkan mengalir keluar. Setelah itu, pelanggan akan merasa tubuhnya segar. Sesungguhnya, rasa segar itu ditimbulkan oleh pembentukan sel darah merah baru. Dampak ini juga dirasakan oleh orang yang baru saja mendonorkan darahnya. Ahli bedah merupakan pekerjaan berunsur Logam. Dengan demikian, salon potong rambut tentunya juga tergolong pekerjaan berelemen Logam. Meski sekarang ahli pangkas rambut tidak lagi merangkap sebagai ahli bedah, namun lambang itu tetap dipertahankan hingga kini.
.
Kita dapat menyimpulkan bahwa, pekerjaan ini cocok bagi orang yang memerlukan elemen Logam beserta Air.
.
Dengan demikian, kita sudah mengetahui apakah unsur atau elemen usaha salon potong rambut (barber shop).
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . .
.


PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

BAGAIMANA MEMBUAT BAGAN ZIWEIDOUSHU SETIAP JAM?

BAGAIMANA MEMBUAT BAGAN ZIWEIDOUSHU SETIAP JAM?
.
Ivan Taniputera.
20 Agustus 2017.
.
Di dalam Ilmu Ramalan Ziweidoushu, terdapat bagan-bagan yang hanya berlaku dalam kurun waktu tertentu saja; yakni: .
  • Bagan Ziweidoushu dekade.
  • Bagan Ziweidoushu tahunan
  • Bagan Ziweidoushu bulanan.
  • Bagan Ziwedoushu harian
  • Bagan Ziweidoushu tiap jam.
.
Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai bagaimana membuat bagan Ziweidoushu bagi setiap jam. Masa berlaku bagan ini hanya satu jam berdasarkan tradisi China (dua jam menurut sistim perhitungan internasional). Jadi, apa yang dimaksud dengan “jam” menurut tradisi China berbeda dengan “jam” menurut pengertian internasional. Kita boleh menyimpulkan bahwa menurut tradisi China, sehari terdiri dari dua belas “jam.”
.
Caranya cukup mudah.
Anda memerlukan:
  1. Batang Langit dan Cabang Bumi jam yang hendak dianalisa.
  2. Batang Langit hari tersebut (bisa dengan melihat almanak).
.
Cara menentukan Cabang Bumi jam adalah sebagai berikut.
.
Jam 23.00-00.59 cabang buminya Zi. Jam 01.00-02.59 cabang buminya Chou Jam 03.00-04.59 cabang buminya Yin Jam 05.00-06.59 cabang buminya Mao Jam 07.00-08.59 cabang buminya Chen Jam 09.00-10.59 cabang buminya Si Jam 11.00-12.59 cabang buminya Wu Jam 13.00-14.59 cabang buminya Wei Jam 15.00-16.59 cabang buminya Shen Jam 17.00-18.59 cabang buminya You Jam 19.00-20.59 cabang buminya Xu Jam 21.00-22.59 cabang buminya Hai
.
Sebagaimana yang telah diungkapkan di atas, menurut tradisi China sehari terdiri dari dua belas “jam.” Biasanya orang menyebut jam menurut tradisi China dengan nama Cabang Buminya; sehingga terdapat jam Zi, jam Chou, jam Yin, dan lain sebagainya.
Sehubungan dengan menentukan Batang Langit jam yang hendak dianalisa terdapat ketentuan sebagai berikut.
• Untuk batang langit hari Jia dan Ji, maka batang langit pada waktu jam Zi adalah Jia, untuk jam selanjutnya dapat diurutkan sendiri.
• Untuk batang langit hari Yi dan Geng, mata batang langit pada waktu jam Zi adalah Bing, untuk jam selanjutnya dapat diurutkan sendiri.
• Untuk batang langit hari Bing dan Xin, maka batang langit pada waktu Jam Zi adalah Wu, untuk jam selanjutnya dapat diurutkan sendiri.
• Untuk batang langit hari Ding dan Ren, maka batang langit pada waktu jam Zi adalah Geng, untuk jam selanjutnya dapat diurutkan sendiri.
• Untuk batang langit hari Wu dan Gui, maka batang langit pada waktu jam Zi adalah Ren, untuk jam selanjutnya dapat diurutkan sendiri.
.
Sebagai contoh, jika Batang Langit hari adalah Jia dan Anda ingin mencari Batang Langit jam Yin, maka tinggal diurutkan:
Zi-Jia, Chou-Yi, Yin-Bing.
Jadi Batang Langit jam Yin adalah Bing.
.
Langkah pertama, tentukan letak Cabang Bumi jam yang hendak dianalisa atau dibuat bagannya pada bagan Ziweidoushu. Sebagai contoh, jika Anda ingin menelaah jam Zi, maka carilah Zi pada bagan Ziweidoushu.
.
Langkah kedua, sektor terdapat Zi tersebut akan menjadi sektor jiwa jam yang hendak dianalisa. Jadi saat jam Zi sektor Jiwa jam pasti terdapat di Zi; saat jam Chou sektor jiwa jam pasti terletak di Chou; saat jam Yin sektor jiwa jam pasti terletak di Yin; demikian seterusnya.
.
Langkah ketiga, urutkan sektor-sektor atau istana-istana lainnya dengan arah berlawanan jarum jam dimulai dari sektor Jiwa jam tersebut:
.
1.JIWA.
2.SAUDARA.
3.ASMARA atau PERJODOHAN.
4.ANAK.
5.KEUANGAN.
6.PENYAKIT.
7.PERJALANAN.
8.SAHABAT dan ANAK BUAH.
9.KARIER.
10.PROPERTI.
11.BATIN.
12.ORANG TUA.
.
Langkah keempat, tentukan bintang transformasi atau jelmaan berdasarkan Batang Langit jam terkait.
.
  • Jam dengan Batang Langit Jia, maka bintang Lianzhen akan bertransformasi menjadi hualu. Pojun menjadi huaquan. Wuqu menjai huake. Taiyang menjadi huaji.
  • Yi: Tianji hualu. Tianliang huaquan. Ziwei huake. Taiyin huaji.
  • Bing: Tiantong hualu. Tianji huaquan. Wenchang huake. Lianzhen huaji.
  • Ding: Taiyin hualu. Tiantong huaquan. Tianji:huake. Jumen:huaji.
  • Wu: Tanlang hualu. Taiyin huaquan. Youbi huake. Tianji huaji.
  • Ji: Wuqu hualu. Tanlang huaquan. Tianliang huake. Wenqu huaji.
  • Geng: Taiyang hualu. Wuqu huaquan. Taiyin huake. Tiantong huaji.
  • Xin: Jumen hualu. Taiyang huaquan. Wenqu huake. Wenchang huaji.
  • Ren: Tianliang hualu. Ziwei huaquan. Zuofu huake. Wuqu huaji.
  • Gui: Pojun hualu. Jumen huaquan. Taiyin huake. Tanlang huaji.

Langkah kelima, tentukan bintang-bintang putaran jam berdasarkan Batang Langit dan Cabang Bumi jam.
.
Bintang Lucun jam. Batang Langit jam adalah Jia, maka bintang Lucun jam terletak di Yin; Yi: Mao; Bing:Si; Ding:Wu; Wu:Si; Ji:Wu; Geng:Shen; Xin: You; Ren: Hai; Gui:Zi.
Bintang Qinyang jam. Batang Langit jam adalah Jia, maka bintang Qinyang jam terletak di Mao; Yi: Chen; Bing:Wu; Ding:Wei; Wu:Wu; Ji:Wei; Geng:You; Xin:Xu; Ren:Zi; Gui:Chou.
Bintang Tuolou jam. Batang Langit jam adalah Jia, maka bintang Tuolou jam terletak di Chou; Yi:Yin; Bing:Chen; Ding:Si; Wu:Chen; Ji:Si; Geng:Wei; Xin:Shen; Ren:Xu; Gui:Hai.
Bintang Tiankui jam. Batang Langit jam adalah Jia, maka bintang Tiankui jam terletak di Wei; Yi: Shen; Bing: You; Ding:Hai; Wu:Chou; Ji:Zi; Geng:Chou; Xin:Yin; Ren:Mao; Gui:Si.
Bintang Tianyue jam. Batang Langit jam adalah Jia, maka bintang Tianyue jam terletak di Chou; Yi:Zi; Bing:Hai; Ding:You; Wu:Wei; Ji:Shen; Geng:Wei; Xin:Wu; Ren:Si; Gui:Mao.
Bintang Wenchang jam. Batang Langit jam adalah Jia, maka bintang Wenchang jam terletak di Si. Yi: Wu; Bing:Shen; Ding:You; Wu:Shen; Ji:You; Geng:Hai; Xin:Zi; Ren:Yin; Gui: Mao.
Bintang Tianma jam. Cabang Bumi jam adalah Zi, maka bintang Tianma jam terletak di Yin; Chou: Hai; Yin:Shen; Mao:Si; Chen:Yin; Si:Hai; Wu:Shen; Wei:Si; Shen:Yin; You:Hai; Xu:Shen; Hai:Si.
Bintang Hongluan jam. Cabang Bumi jam adalah Zi, maka bintang Hongluan jam terletak di Mao; Chou:Yin; Yin:Chou; Mao:Zi; Chen:Hai; Si:Xu; Wu:You; Wei:Shen; Shen:Wei; You:Wu; Xu:Si; Hai:Chen.
Bintang Tianxi jam. Cabang Bumi jam adalah Zi, maka bintang Tianxi jam terletak di You; Chou:Shen; Yin:Wei; Mao:Wu; Chen:Si; Si:Chen; Wu:Mao; Wei:Yin; Shen:Chou; You:Zi; Xu:Hai; Hai:Xu.
.
Dengan demikian, Anda sudah dapat membuat bagan Ziweidoushu bagi setiap jam.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . . .
.


PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

Minggu, 20 Agustus 2017

BAGAIMANA MEMBUAT BAGAN ZIWEIDOUSHU HARIAN?
.
Ivan Taniputera.
20 Agustus 2017.
.
Di dalam Ilmu Ramalan Ziweidoushu, terdapat bagan-bagan yang hanya berlaku dalam kurun waktu tertentu saja; yakni: .
  • Bagan Ziweidoushu dekade.
  • Bagan Ziweidoushu tahunan
  • Bagan Ziweidoushu bulanan.
  • Bagan Ziwedoushu harian
  • Bagan Ziweidoushu tiap jam.
.
Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai bagaimana membuat bagan Ziweidoushu bagi setiap hari atau bagan Ziweidoushu harian. Bagan harian ini masa berlakunya hanya sehari saja.
.
Caranya cukup mudah. Pertama-tama, kita perlu mengetahui:
  1. Tanggal Imlek hari yang ingin kita buat bagannya.
  2. Batang Langit dan Cabang Bumi hari tersebut.
.
Kedua hal di atas, dapat diketahui dari almanak.
.
Sebagai contoh, Anda ingin menelaah tanggal 20 Agustus 2017. Cari terlebih dahulu tanggal Imleknya, yakni 29 bulan keenam 6. Ini adalah hari Ji Mao, sehingga Batang Langitnya adalah Ji dan Cabang Bumi adalah Mao.
.
Langkah pertama, tentukan terlebih dahulu letak bulan Imlek hari yang hendak dianalisa (dalam hal ini adalah bulan keenam Imlek) dalam bagan Ziweidoushu Anda. Caranya sudah dipaparkan pada artikel saya berjudul “ CARA MUDAH MEMBUAT BAGAN ZIWEIDOUSHU BULANAN. “ Silakan Anda pelajari terlebih dahulu artikel tersebut.
.
Langkah kedua, adalah hitung searah jarum jam dimulai dari letak bulan yang dianalisa sejumlah tanggal tersebut. Jadi letak bulan yang hendak dianalisa tersebut dianggap sebagai tanggal 1 Imlek. Dalam hal ini, kita menghitung 29 langkah searah jarum jam, lalu sektor itu kita jadikan sebagai sektor Jiwa tanggal yang hendak kita analisa.
.
Langkah ketiga, tentukan sektor-sektor lainnya dengan arah berlawanan jarum jam; dimulai dari sektor Jiwa harian tersebut:
.
.
1.JIWA.
2.SAUDARA.
3.ASMARA atau PERJODOHAN.
4.ANAK.
5.KEUANGAN.
6.PENYAKIT.
7.PERJALANAN.
8.SAHABAT dan ANAK BUAH.
9.KARIER.
10.PROPERTI.
11.BATIN.
12.ORANG TUA.
.
Langkah keempat, tentukan bintang transformasi atau jelmaan berdasarkan Batang Langit hari tersebut. Berikut ini adalah ketentuannya.
.
.
  • Batang Langit hari adalah Jia, maka bintang Lianzhen akan bertransformasi menjadi hualu. Pojun menjadi huaquan. Wuqu menjai huake. Taiyang menjadi huaji.
  • Yi: Tianji hualu. Tianliang huaquan. Ziwei huake. Taiyin huaji.
  • Bing: Tiantong hualu. Tianji huaquan. Wenchang huake. Lianzhen huaji.
  • Ding: Taiyin hualu. Tiantong huaquan. Tianji:huake. Jumen:huaji.
  • Wu: Tanlang hualu. Taiyin huaquan. Youbi huake. Tianji huaji.
  • Ji: Wuqu hualu. Tanlang huaquan. Tianliang huake. Wenqu huaji.
  • Geng: Taiyang hualu. Wuqu huaquan. Taiyin huake. Tiantong huaji.
  • Xin: Jumen hualu. Taiyang huaquan. Wenqu huake. Wenchang huaji.
  • Ren: Tianliang hualu. Ziwei huaquan. Zuofu huake. Wuqu huaji.
  • Gui: Pojun hualu. Jumen huaquan. Taiyin huake. Tanlang huaji.
,
Langkah kelima adalah menentukan bintang-bintang putaran harian berdasarkan Batang Langit dan Cabang Bumi hari yang hendak dianalisa. Adapun ketentuannya adalah sebagai berikut.
.
Bintang Lucun harian. Batang Langit hari adalah Jia, maka bintang Lucun harian terletak di Yin; Yi: Mao; Bing:Si; Ding:Wu; Wu:Si; Ji:Wu; Geng:Shen; Xin: You; Ren: Hai; Gui:Zi.
.
Bintang Qinyang harian. Batang Langit hari adalah Jia, maka bintang Qinyang harian terletak di Mao; Yi: Chen; Bing:Wu; Ding:Wei; Wu:Wu; Ji:Wei; Geng:You; Xin:Xu; Ren:Zi; Gui:Chou.
.
Bintang Tuolou harian. Batang Langit hari adalah Jia, maka bintang Tuolou harian terletak di Chou; Yi:Yin; Bing:Chen; Ding:Si; Wu:Chen; Ji:Si; Geng:Wei; Xin:Shen; Ren:Xu; Gui:Hai.
.
Bintang Tiankui harian. Batang Langit hari adalah Jia, maka bintang Tiankui harian terletak di Wei; Yi: Shen; Bing: You; Ding:Hai; Wu:Chou; Ji:Zi; Geng:Chou; Xin:Yin; Ren:Mao; Gui:Si.
.
Bintang Tianyue harian. Batang Langit hari adalah Jia, maka bintang Tianyue harian terletak di Chou; Yi:Zi; Bing:Hai; Ding:You; Wu:Wei; Ji:Shen; Geng:Wei; Xin:Wu; Ren:Si; Gui:Mao.
.
Bintang Wenchang harian. Batang Langit hari adalah Jia, maka bintang Wenchang harian terletak di Si. Yi: Wu; Bing:Shen; Ding:You; Wu:Shen; Ji:You; Geng:Hai; Xin:Zi; Ren:Yin; Gui: Mao.
.
Bintang Tianma harian. Cabang Bumi hari adalah Zi, maka bintang Tianma harian terletak di Yin; Chou: Hai; Yin:Shen; Mao:Si; Chen:Yin; Si:Hai; Wu:Shen; Wei:Si; Shen:Yin; You:Hai; Xu:Shen; Hai:Si.
.
Bintang Hongluan harian. Cabang Bumi hari adalah Zi, maka bintang Hongluan harian terletak di Mao; Chou:Yin; Yin:Chou; Mao:Zi; Chen:Hai; Si:Xu; Wu:You; Wei:Shen; Shen:Wei; You:Wu; Xu:Si; Hai:Chen.
.
Bintang Tianxi harian. Cabang Bumi hari adalah Zi, maka bintang Tianxi harian terletak di You; Chou:Shen; Yin:Wei; Mao:Wu; Chen:Si; Si:Chen; Wu:Mao; Wei:Yin; Shen:Chou; You:Zi; Xu:Hai; Hai:Xu.
.
Kembali pada contoh kita di atas, karena Batang Langit hari adalah Ji; maka bintang-bintang yang mengalami transformasi adalah:
.
  • Wuqu hualu
  • Tanlang huaquan
  • Tianliang huake
  • Wenqu huaji
.
Untuk jelasnya silakan perhatikan gambar sebagai berikut.
.


.
Dengan demikian, kita sudah dapat membuat bagan Ziweidoushu harian.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . 
.
.

PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

BAGAIMANA MEMBUAT BAGAN ZIWEIDOUSHU TAHUNAN?

BAGAIMANA MEMBUAT BAGAN ZIWEIDOUSHU TAHUNAN?
.
Ivan Taniputera.
20 Agustus 2017.
.
Di dalam Ilmu Ramalan Ziweidoushu, terdapat bagan-bagan yang hanya berlaku dalam kurun waktu tertentu saja; yakni: .
  • Bagan Ziweidoushu dekade.
  • Bagan Ziweidoushu tahunan
  • Bagan Ziweidoushu bulanan.
  • Bagan Ziwedoushu harian
  • Bagan Ziweidoushu tiap jam.
Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai bagaimana membuat bagan Ziweidoushu setiap tahun.
.
Pertama-tama adalah tentukan Batang Langit tahun yang dikehendaki. Sebagai contoh adalah tahun 2017, yakni tahun Ding You. Dengan demikian, Batang Langit tahun adalah Ding. Selanjutnya dicari pada sektor mana di bagan Ziweidoushu Anda yang terdapat Batang Langit Ding. Sektor itulah yang menjadi Sektor Jiwa tahun 2017. Selanjutnya diurutkan sektor-sektor tahun 2017 lainnya dengan arah berlawanan jarum jam:
.
1.JIWA.
2.SAUDARA.
3.ASMARA atau PERJODOHAN.
4.ANAK.
5.KEUANGAN.
6.PENYAKIT.
7.PERJALANAN.
8.SAHABAT dan ANAK BUAH.
9.KARIER.
10.PROPERTI.
11.BATIN.
12.ORANG TUA.
.
Setelah itu, tentukan pula bintang transformasi atau jelmaan (sihua) tahunan berdasarkan Batang Langit tahun tersebut. Ketentuannya adalah sebagai berikut.
.
  • Batang Langit Jia tahun adalah, maka bintang Lianzhen akan bertransformasi menjadi hualu. Pojun menjadi huaquan. Wuqu menjai huake. Taiyang menjadi huaji.
  • Yi: Tianji hualu. Tianliang huaquan. Ziwei huake. Taiyin huaji.
  • Bing: Tiantong hualu. Tianji huaquan. Wenchang huake. Lianzhen huaji.
  • Ding: Taiyin hualu. Tiantong huaquan. Tianji:huake. Jumen:huaji.
  • Wu: Tanlang hualu. Taiyin huaquan. Youbi huake. Tianji huaji.
  • Ji: Wuqu hualu. Tanlang huaquan. Tianliang huake. Wenqu huaji.
  • Geng: Taiyang hualu. Wuqu huaquan. Taiyin huake. Tiantong huaji.
  • Xin: Jumen hualu. Taiyang huaquan. Wenqu huake. Wenchang huaji.
  • Ren: Tianliang hualu. Ziwei huaquan. Zuofu huake. Wuqu huaji.
  • Gui: Pojun hualu. Jumen huaquan. Taiyin huake. Tanlang huaji.
,
Beberapa bintang dalam Ziweidoushu ditambahkan berdasarkan Batang Langit dan Cabang Bumi tahun yang hendak dianalisa . Kita menyebutnya sebagai bintang-bintang putaran tahunan. Peletakannya adalah sebagai berikut: .
.
Bintang Lucun tahunan. Batang Langit tahun  adalah Jia, maka bintang Lucun tahunan terletak di Yin; Yi: Mao; Bing:Si; Ding:Wu; Wu:Si; Ji:Wu; Geng:Shen; Xin: You; Ren: Hai; Gui:Zi. 
.
Bintang Qinyang tahunan. Batang Langit tahun adalah Jia, maka bintang Qinyang tahunan terletak di Mao; Yi: Chen; Bing:Wu; Ding:Wei; Wu:Wu; Ji:Wei; Geng:You; Xin:Xu; Ren:Zi; Gui:Chou. 
.
Bintang Tuolou tahunan. Batang Langit tahun  adalah Jia, maka bintang Tuolou tahunan terletak di Chou; Yi:Yin; Bing:Chen; Ding:Si; Wu:Chen; Ji:Si; Geng:Wei; Xin:Shen; Ren:Xu; Gui:Hai. 
.
Bintang Tiankui tahunan. Batang Langit tahun  adalah Jia, maka bintang Tiankui tahunan terletak di Wei; Yi: Shen; Bing: You; Ding:Hai; Wu:Chou; Ji:Zi; Geng:Chou; Xin:Yin; Ren:Mao; Gui:Si. 
 .
Bintang Tianyue tahunan. Batang Langit tahun adalah Jia, maka bintang Tianyue tahunan terletak di Chou; Yi:Zi; Bing:Hai; Ding:You; Wu:Wei; Ji:Shen; Geng:Wei; Xin:Wu; Ren:Si; Gui:Mao. 
.
Bintang Wenchang tahunan. Batang Langit tahun adalah Jia, maka bintang Wenchang tahunan terletak di Si. Yi: Wu; Bing:Shen; Ding:You; Wu:Shen; Ji:You; Geng:Hai; Xin:Zi; Ren:Yin; Gui: Mao. 
.
Bintang Tianma tahunan. Cabang Bumi tahun  adalah Zi, maka bintang Tianma tahunan terletak di Yin; Chou: Hai; Yin:Shen; Mao:Si; Chen:Yin; Si:Hai; Wu:Shen; Wei:Si; Shen:Yin; You:Hai; Xu:Shen; Hai:Si. 
.
Bintang Hongluan tahunan. Cabang Bumi tahun  adalah Zi, maka bintang Hongluan tahunan terletak di Mao; Chou:Yin; Yin:Chou; Mao:Zi; Chen:Hai; Si:Xu; Wu:You; Wei:Shen; Shen:Wei; You:Wu; Xu:Si; Hai:Chen. 
.
Bintang Tianxi tahunan. Cabang Bumi tahun  adalah Zi, maka bintang Tianxi tahunan terletak di You; Chou:Shen; Yin:Wei; Mao:Wu; Chen:Si; Si:Chen; Wu:Mao; Wei:Yin; Shen:Chou; You:Zi; Xu:Hai; Hai:Xu.
.
Sebagai contoh,tahun 2017 mempunyai Batang Langit Ding. Dengan demikian, sektor Jiwanya akan terletak pada Ding pula. Oleh karenanya, bintang transformasi atau Sihua tahun 2017 adalah sebagai berikut:
.
  • Taiyin menjadi hualu.
  • Tiantong menjadi huaquan.
  • Tianji menjadi huake.
  • Jumen menjadi huaji.
.
Selanjutnya, berdasarkan Batang Langit Ding tersebut, sebagai contoh, bintang Lucun tahun 2017 akan terletak di Wu. Tentukan pula letak bintang putaran tahunan lainnya.
.
Untuk jelasnya, silakan cermati gambar berikut ini.
.



.
Kini kita sudah sanggup membuat bagan Ziweidoushu tahunan.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . 
.



PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

Sabtu, 19 Agustus 2017

BAGAIMANA MEMBUAT BAGAN DEKADE MENURUT ZIWEIDOUSHU?

BAGAIMANA MEMBUAT BAGAN DEKADE MENURUT ZIWEIDOUSHU?
.
Ivan Taniputera.
12 Agustus 2017
.
Di dalam Ilmu Ramalan Ziweidoushu, terdapat bagan-bagan yang hanya berlaku dalam kurun waktu tertentu saja; yakni:
.
  • Bagan Ziweidoushu dekade.
  • Bagan Ziweidoushu tahunan
  • Bagan Ziweidoushu bulanan.
  • Bagan Ziwedoushu harian
  • Bagan Ziweidoushu tiap jam.
.
Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai bagaimana membuat bagan Ziweidoushu setiap dekade.
.
Sebenarnya langkah awal membuat bagan Ziweidoushu dekade sudah diulas pada artikel lain berjudul “MEMBUAT SENDIRI BAGAN ZIWEIDOUSHU ANDA”-langkah kelima.
.
Namun untuk membantu para pembaca akan saya tampilkan lagi di sini, langkah tersebut.
.
Pertama-tama, Anda perlu menentukan terlebih dahulu kategori unsur bagan Ziweidoushu Anda, yang terdiri dari:
  • Air 2
  • Kayu 3
  • Logam 4
  • Tanah 5
  • Api 6
Angka di belakang elemen itu maksudnya adalah usia awal dekade pertama Anda. Masing-masing dekade kehidupan menurut Ziweidoushu adalah 10 tahun. Misalnya Air 2, maka dekade pertama akan berlangsung dari usia 2 hingga 11 (10 tahun).
  • Air 2, dekade pertama usia 2-11 tahun.
  • Kayu 3, dekade pertama usia 3-12 tahun.
  • Logam 4, dekade pertama usia 4-13 tahun.
  • Tanah 5, dekade pertama usia 5-14 tahun.
  • Api 6, dekade pertama usia 6-15 tahun.
Cara menentukan unsur Ziweidoushu adalah berpedoman pada cabang bumi letak sektor Jiwa Anda dan batang langit saat Anda dilahirkan.
.
Ketentuannya adalah sebagai berikut: . Cabang Bumi Sektor Jiwa Anda di Zi atau Chou:
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Jia atau Ji: Air 2
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Yi atau Geng: Api 6
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Bing atau Xin: Tanah 5
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Ding atau Ren: Kayu 3
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Wu atau Gui: Logam 6
Cabang Bumi Sektor Jiwa Anda di Yin atau Mao:
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Jia atau Ji: Api 6
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Yi atau Geng: Tanah 5
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Bing atau Xin: Kayu 3
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Ding atau Ren: Logam 4
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Wu atau Gui: Air 2
Cabang Bumi Sektor Jiwa Anda di Chen atau Si:
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Jia atau Ji: Kayu 3
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Yi atau Geng: Logam 4
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Bing atau Xin: Air 2
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Ding atau Ren: Api 6
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Wu atau Gui: Tanah 5
Cabang Bumi Sektor Jiwa Anda di Wu atau Wei:
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Jia atau Ji: Tanah 5
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Yi atau Geng: Kayu 3
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Bing atau Xin: Logam 4
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Ding atau Ren: Air 2
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Wu atau Gui: Api 6
Cabang Bumi Sektor Jiwa Anda di Shen atau You:
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Jia atau Ji: Logam 4
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Yi atau Geng: Air 2
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Bing atau Xin: Api 6
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Ding atau Ren: Tanah 5
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Wu atau Gui: Kayu 3
Cabang Bumi Sektor Jiwa Anda di Xu atau Hai:
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Jia atau Ji: Api 6
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Yi atau Geng: Tanah 5
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Bing atau Xin: Kayu 3
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Ding atau Ren: Logam 4
  • Batang langit tahun kelahiran Anda Wu atau Gui: Air 2
.
Setelah mengetahui unsur Ziweidoushu Anda, maka kini tibalah saat mengisikan dekade usia Anda. Satu dekade terdiri dari 10 tahun. Sebagai contoh usia dekade pertama Anda adalah 2, maka berlaku: . Dekade I berlaku dari usia 2 hingga 11 tahun. Dekade II berlaku dari usia 12 hingga 21 tahun. Dekade III berlaku dari usia 22 hingga 31 tahun. Begitu seterusnya. . Dekade I selalu diawali pada sektor Jiwa. Hanya saja jalan perputarannya berbeda antara pria Yin/Yang dan wanita Yin/Yang. Ketentuannya adalah sebagai berikut: .
  • Searah jarum jam bagi Pria Yang atau Wanita Yin.
  • Berlawanan jarum jam bagi Pria Yin atau Wanita Yang.
.
Sebagai contoh bagi Pria Yang atau Wanita Yin; dekade I jatuh di istana Jiwa, dekade II jatuh pada istana Orang Tua, dekade III jatuh pada istana Batin, dan seterusnya. Pria Yin atau Wanita Yang; dekade I jatuh pada istana Jiwa, dekade II jatuh pada istana Saudara, dekade III jatuh pada istana Asmara, dan seterusnya.
.
Untuk jelasnya perhatikan contoh di bawah ini:
.






Gambar di atas adalah contoh bagan Ziweidoushu bagi seorang wanita Yang (9-9-1988. 15.30) dengan unsur Ziweidousu Logam 4. Maka dekade pertamanya adalah dari usia 4 hingga 13 tahun. Selanjutnya, karena wanita Yang, maka perputaran dekadenya berlawanan dengan jarum jam. Jadi dekade 2 akan berlangsung dari usia 14-23 dan menempati sektor Saudara kelahiran, dan demikian seterusnya.
.
CATATAN: Yang dimaksud dengan “kelahiran” di sini adalah istana atau sektor bagan Ziweidoushu asli yang dibuat berdasarkan data kelahiran. Usia yang dipergunakan dalam Ziweidoushu ini adalah usia menurut tradisi China, yakni ditambah satu. Jadi, usia 14-23 tahun itu bila menurut penanggalan nasional adalah 13-22.
.
Untuk membuat bagan dekade tertentu, maka sektor atau istana yang ditempati dekade tersebut dijadikan sektor Jiwa Dekade. Selanjutnya sektor atau istana dekade lain diurutkan mulai dari sektor Jiwa dekade tersebut. Jadi, jika sektor Jiwa dekade terletak pada sektor Saudara kelahiran, maka sektor Pasangan Hidup kelahiran akan menjadi Sektor Saudara dekade; sektor Anak kelahiran akan menjadi Sektor Pasangan Hidup; dan demikian seterusnya.
.
Untuk jelasnya, masing-masing sektor ini diurutkan berlawanan arah jarum jam, dimulai dari sektor Jiwa dekade:
.
1.JIWA.
2.SAUDARA.
3.ASMARA atau PERJODOHAN.
4.ANAK.
5.KEUANGAN.
6.PENYAKIT.
7.PERJALANAN.
8.SAHABAT dan ANAK BUAH.
9.KARIER.
10.PROPERTI.
11.BATIN.
12.ORANG TUA.
.
Selanjutnya, kita menentukan empat bintang jelmaan (sihua) berdasarkan dekade. Caranya adalah memperhatikan Batang Langit yang ditempati oleh sektor Jiwa dekade. Ketentuannya adalah sebagai berikut:
.
  • Sektor Jiwa Dekade dengan Batang Langit Jia, maka bintang Lianzhen akan bertransformasi menjadi hualu. Pojun menjadi huaquan. Wuqu menjai huake. Taiyang menjadi huaji.
  • Yi: Tianji hualu. Tianliang huaquan. Ziwei huake. Taiyin huaji.
  • Bing: Tiantong hualu. Tianji huaquan. Wenchang huake. Lianzhen huaji.
  • Ding: Taiyin hualu. Tiantong huaquan. Tianji:huake. Jumen:huaji.
  • Wu: Tanlang hualu. Taiyin huaquan. Youbi huake. Tianji huaji.
  • Ji: Wuqu hualu. Tanlang huaquan. Tianliang huake. Wenqu huaji.
  • Geng: Taiyang hualu. Wuqu huaquan. Taiyin huake. Tiantong huaji.
  • Xin: Jumen hualu. Taiyang huaquan. Wenqu huake. Wenchang huaji.
  • Ren: Tianliang hualu. Ziwei huaquan. Zuofu huake. Wuqu huaji.
  • Gui: Pojun hualu. Jumen huaquan. Taiyin huake. Tanlang huaji.
,
Beberapa bintang dalam Ziweidoushu ditambahkan berdasarkan Batang Langit dan Cabang Bumi sektor Jiwa dekade. Kita menyebutnya sebagai bintang-bintang dekade. Peletakannya adalah sebagai berikut:
.
Bintang Lucun dekade. Batang Langit sektor Jiwa Dekade adalah Jia, maka bintang Lucun dekade terletak di Yin; Yi: Mao; Bing:Si; Ding:Wu; Wu:Si; Ji:Wu; Geng:Shen; Xin: You; Ren: Hai; Gui:Zi.
Bintang Qinyang dekade. Batang Langit sektor Jiwa Dekade adalah Jia, maka bintang Qinyang dekade terletak di Mao; Yi: Chen; Bing:Wu; Ding:Wei; Wu:Wu; Ji:Wei; Geng:You; Xin:Xu; Ren:Zi; Gui:Chou.
Bintang Tuolou dekade. Batang Langit sektor Jiwa Dekade adalah Jia, maka bintang Tuolou dekade terletak di Chou; Yi:Yin; Bing:Chen; Ding:Si; Wu:Chen; Ji:Si; Geng:Wei; Xin:Shen; Ren:Xu; Gui:Hai.
Bintang Tiankui dekade. Batang Langit sektor Jiwa Dekade adalah Jia, maka bintang Tiankui dekade terletak di Wei; Yi: Shen; Bing: You; Ding:Hai; Wu:Chou; Ji:Zi; Geng:Chou; Xin:Yin; Ren:Mao; Gui:Si.
Bintang Tianyue dekade. Batang Langit sektor Jiwa Dekade adalah Jia, maka bintang Tianyue dekade terletak di Chou; Yi:Zi; Bing:Hai; Ding:You; Wu:Wei; Ji:Shen; Geng:Wei; Xin:Wu; Ren:Si; Gui:Mao.
Bintang Wenchang dekade. Batang Langit sektor Jiwa Dekade adalah Jia, maka bintang Wenchang dekade terletak di Si. Yi: Wu; Bing:Shen; Ding:You; Wu:Shen; Ji:You; Geng:Hai; Xin:Zi; Ren:Yin; Gui: Mao.
Bintang Tianma dekade. Cabang Bumi sektor Jiwa Dekade adalah Zi, maka bintang Tianma dekade terletak di Yin; Chou: Hai; Yin:Shen; Mao:Si; Chen:Yin; Si:Hai; Wu:Shen; Wei:Si; Shen:Yin; You:Hai; Xu:Shen; Hai:Si.
Bintang Hongluan dekade. Cabang Bumi sektor Jiwa Dekade adalah Zi, maka bintang Hongluan dekade terletak di Mao; Chou:Yin; Yin:Chou; Mao:Zi; Chen:Hai; Si:Xu; Wu:You; Wei:Shen; Shen:Wei; You:Wu; Xu:Si; Hai:Chen.
Bintang Tianxi dekade. Cabang Bumi sektor Jiwa Dekade adalah Zi, maka bintang Tianxi dekade terletak di You; Chou:Shen; Yin:Wei; Mao:Wu; Chen:Si; Si:Chen; Wu:Mao; Wei:Yin; Shen:Chou; You:Zi; Xu:Hai; Hai:Xu.
.
Kembali pada contoh bagan di atas; misalkan kita hendak menelaah nasib pada dekade kedua (usia 14-23), yang merupakan sektor saudara kelahiran. Sektor Saudara dekade merupakan sektor Pasangan Hidup kelahiran, dan demikian seterusnya. 
.
Karena sektor Jiwa dekade 2 ditempati Batang Langit DING, maka Tianji menjadi huake selama dekade 2
.
Tiantong menjadi huaquan selama dekade 2
Jumen menjadi huaji dekade selama 2
Taiyin menjadi hualu dekade selama 2
.
Karena Batang Langit sektor Jiwa dekade 2 adalah DING, maka bintang Lucun dekade 2 terletak di Wu. Bintang Qinyang dekade 2 terletak di Wei, dan seterusnya.
Karena Cabang Bumi sektor Jiwa dekade 2 adalah HAI, maka bintang Tianma dekade 2 terletak di Si, dan demikian seterusnya.
.






.
Dengan demikian, kita sudah belajar membuat bagan Ziweidoushu dekade.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . .
.





PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

BULAN SIDEREAL DAN SINODIK

BULAN SIDEREAL DAN SINODIK.
.
Ivan Taniputera.
18 Agustus 2017.
.
Sebagai praktisi ilmu Astrologi, kita perlu mengenal pula ilmu Astronomi. Nicolaus Copernicus, Tycho Brahe, dan Johannes Kepler-tokoh-tokoh ternama dalam bidang Astronomi, ternyata adalah para praktisi Astrologi. Agar dapat menghasilkan ramalan yang lebih akurat, mereka lalu meneliti gerakan benda-benda langit, sehingga menemukan berbagai hukum tersohor dalam ilmu Astronomi. Dengan demikian, alangkah baiknya jika kita juga mempelajari ilmu Astronomi.
.
Artikel kali ini akan membahas mengenai apa yang dimaksud dengan bulan sidereal dan bulan sinodik.
.
Bulan Sidereal adalah waktu yang diperlukan oleh bulan berputar mengitari bumi dalam satu lingkaran penuh atau 360 derajat. Sedangkan bulan bulan sinodik adalah waktu yang diperlulan dari satu bulan baru ke bulan baru berikutnya. Keduanya tidaklah memiliki rentang waktu yang sama. Mengapa demikian? Jika kita mengambil kedudukan saat suatu bulan baru sebagai acuan, maka saat bulan sudah mengitari bumi dalam satu lingkaran penuh, bumi, bulan, dan matahari belumlah terletak segaris. Padahal letak segaris itu merupakan syarat bagi bulan baru. Itulah sebabnya, bulan harus bergerak sedikit lagi agar letaknya menjadi segaris dengan bumi beserta matahari dan bulan baru terjadi kembali. Dengan demikian, bulan sinodis lebih lama dibandingkan bulan sidereal. Agar jelasnya silakan perhatikan gambar sebagai berikut.
.



.
Lama bulan sidereal adalah 27 hari, 7 jam, dan 43 menit atau 27, 32166 hari.
Lama bulan sinodik adalah 29 hari, 12 jam, dan 44 menit atau 29, 53059 hari.
Itulah sebabnya, bulan baru terjadi setiap kurang lebih 29,5 hari.
.
Oleh karenanya kita dapat menghitung bahwa bulan bergerak 360 derajat:27,32166 setiap harinya atau 13,176 derajat.
.
Dengan demikian, kita sudah mengenal mengenai bulan sidereal dan sinodik.

MENGIDENTIFIKASI UANG LOGAM CHINA KUNO

MENGIDENTIFIKASI UANG LOGAM CHINA KUNO.
.
Ivan Taniputera.
19 Agustus 2017.
.
Seorang sahabat memperlihatkan pada saya sekeping uang logam China kuno sebagai berikut.
.

Nampak terdapat tulisan Xian Feng (咸豐) yang merupakan nama tahun pemerintahan (nianhao) Kaisar Xiandi dari Dinasti Qing (memerintah 1850-1861). Dengan demikian, mata uang logam ini berasal dari abad kesembilan belas. Kurang lebih usianya 160 tahun.

TEPATNYA RAMALAN SAYA: AKSI TEROR DI BARCELONA, SPANYOL

TEPATNYA RAMALAN SAYA: AKSI TEROR DI BARCELONA, SPANYOL.
.
Ivan Taniputera.
18 Agustus 2017.
.
Baru-baru ini dunia kembali diguncang oleh aksi teror di Barcelona, Spanyol. Berikut ini adalah link beritanya https://www.theguardian.com/world/live/2017/aug/17/barcelona-attack-van-driven-into-crowd-in-las-ramblas-district. Teror tersebut dilancarkan dengan menggunakan mobil.
.
Ternyata pada tanggal 15 Oktober 2016 pada artikel berjudul “ SAJAK-SAJAK LORONG WAKTU” (link: http://sejarahastrologimetafisika.blogspot.co.id/2016/12/sajak-sajak-lorong-waktu.html), saya telah menuliskan sebagai berikut:
.
(7)
Kengerian besar di negeri air mancur
Mendadak semua hancur
Jerit tangis apa lacur
Menolong yang terkubur
(8)
Semua begitu terkejut
Semua begitu takut
Bingung carut marut
Luka terparut-parut.” (Masa Ketiga, sajak 7 dan 8)
.
Negeri air mancur itu jelas mengacu pada kota Barcelona. Di kota tersebut kita dapat menjumpai Air Mancur Montjuic yang terkenal. Oleh karenanya, apa yang saya tuliskan di atas dengan jelas menggambarkan peristiwa teror di Barcelona tersebut.
.

.




Sumber gambar: wikipedia.
.
Masih menurut wikipedia, di Barcelona terdapat 1.800 air mancur. Dengan demikian, tidaklah salah bila Barcelona disebut Negeri Air Mancur.
.
Terlepas dari semua itu marilah kita mengucapkan turut berbela sungkawa bagi para korban. Kita akan memanjatkan doa pula agar dunia ini senantiasa damai, terbebas dari segenap kekerasan dan pertumpahan darah.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . .
.
.



PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

Jumat, 18 Agustus 2017

KUNJUNGAN KE JATENG FAIR (PRPP) 2017

KUNJUNGAN KE JATENG FAIR (PRPP) 2017
.
Ivan Taniputera.
18 Agustus 2017.
.
Pada tanggal 17 Agustus 2017, saya mengunjungi arena Jateng Fair (PRPP), yang merupakan acara rutin tahunan. Saya tiba di sana pada sekitar pukul 18:00. Pengunjung akan disambut oleh lampion berbentuk burung elang yang berada pada gerbang masuk tempat parkir. 
.



Foto (1) lampion berbentuk burung elang (17 Agustus 2017. 18:12:13).
.



Foto (2) lampion berbentuk burung elang (17 Agustus 2017. 18:12:33).
.
Harga tiket masuk arena Jateng Fair tahun ini adalah Rp. 15.000,-. Beda dengan tahun-tahun sebelumnya adalah digunakannya tanda masuk berupa kartu dan bukan lagi karcis.
.
Sama dengan tahun-tahun sebelumnya, kita dapat menyaksikan pameran hasil produksi dari berbagai kabupaten di Jawa Tengah.
.
Nampak pada foto di bawah ini, hiasan yang menampilkan nama-nama kabupaten di Provinsi Jawa Tengah. Hiasan ini diletakkan pada pintu masuk salah satu gedung.
.


Foto (3) hiasan bertuliskan nama-nama kabupaten di Provinsi Jawa Tengah (17 Agustus 2017, 18:19:01).
.
Berikut ini adalah foto suasana di salah satu gedung yang menampilkan hasil produksi dan kerajinan masing-masing kabupaten di Jawa Tengah.
.



Foto (4) suasana salah satu gedung yang menampilkan berbagai produk dan kerajinan berbagai kabupaten di Provinsi Jawa Tengah (17 Agustus 2017. 18:20:04).
.
Kita juga dapat menikmati lampion berbentuk badak yang indah ini.
.



Foto (5) lampion berbentuk badak (17 Agustus 2017. 18:32:27).
.
Guna meredakan rasa haus saya menikmati manisan buah carica. Bagi yang belum pernah mendengarnya, buah carica adalah buah khas Kabupaten Wonosobo. Buah ini tumbuh di Dataran Tinggi Dieng. Bentuknya adalah seperti pepaya, namun berukuran kecil. Rasa buah ini sangat nikmat. Anda dapat membelinya di stand Kabupaten Wonosobo.
.




Foto (6) manisan buah carica yang berasal dari Kabupaten Wonosobo (17 Agustus 2017. 18:45:58).
.
Salah satu atraksi menarik yang dapat kita saksikan adalah air mancur menari (dancing fountain).
.



Foto (7) air mancur menari (dancing fountain) dari kejauhan (17 Agustus 2017. 18:50:34).
.




Foto (8) air mancur menyanyi (singing fountain) (17 Agustus 2017. 19:24:00).
.
Bagi pengunjung anak-anak dapat pula menikmati permainan bianglala. Saat saya berkunjung ke sana, banyak yang mengantri menaiki permainan ini.
.



Foto (9) permainan bianglala (17 Agustus 2017. 19:27:46).
.


Foto (10) permainan bianglala (17 Agustus 2017. 19:28:59).
.
Hiasan lampion berbentuk kepiting ini juga unik dan indah.
.



Foto (11) lampion berbentuk kepiting (17 Agustus 2017. 20:32:18).
.
Yang istimewa pada tahun ini adalah kehadiran robot-robot Transformer. Ternyata mereka tidak mau ketinggalan memeriahkan acara ini. Kita dapat berfoto bersama para robot tersebut.
.


Foto (12) robot transformer (17 Agustus 2017. 20:38:33).
.



.
Foto (13) robot Transformer (17 Agustus 2017. 20:37:58).
.



Foto (14) robot transformer (17 Agustus 2017. 20:52:09).
.



Foto (15) robot Transformer (17 Agustus 2017. 20:52:32).
.
Demikian sekilas kunjungan ke arena Jateng Fair 2017.